Dubes Inggris: Tak Ada yang Berubah dalam Satu Malam

Internet Provider by .NeetSilent Network

JAKARTA - Duta Besar Inggris untuk Indonesia Moazzam Malik menyatakan, hasil referendum yang dimenangkan oleh kelompok pro Brexit tela... thumbnail 1 summary

JAKARTA - Duta Besar Inggris untuk Indonesia Moazzam Malik menyatakan, hasil referendum yang dimenangkan oleh kelompok pro Brexit telah menjadi perdebatan sengit yang melibatkan seluruh rakyat Inggris.Menurut Malik, rakyat Inggris membutuhkan waktu untuk memikirkan serta menelaah kembali keputusan mereka. Namun seiring berjalannya waktu, rakyat Inggris diyakini akan kembali seperti biasa dan melupakan semuanya.Berikut pernyataan Malik menjawab pertanyaan para wartawan saat jumpa pers di Kedutaan Besar Inggris di Jakarta, Sabtu (25/6/2016).Sejauh mana hasil referendum mempengaruhi kehidupan masyarakat Inggris?Hasil referendum telah keluar dan rakyat Inggris memerlukan waktu untuk memikirkan keputusan mereka. Kami perlu waktu untuk menenangkan diri dalam kebersamaan. Dengan kebersamaan, negara kami akan bergerak maju dalam beberapa bulan ke depan untuk melupakan keputusan rakyat Inggris yang memutuskan memisahkan diri dari institusi Uni Eropa (UE).Bagaimana pemerintah Inggris merespon permintaan referendum dari Skotlandia dan Irlandia Utara?Ini sesuatu yang tidak bisa saya komentari hari ini. Kalian semua telah mengetahuinya dari berita tentang seruan referendum. Ini akan menjadi bahan perdebatan dan diskusi diantara para politisi Inggris yang akan memakan waktu berminggu-minggu, berbulan-bulan. Saya tidak bisa mengomentarinya.Apakah Inggris akan keluar begitu saja dari UE atau ada tahapan-tahapan yang harus dilalui?Seperti yang dikatakan Perdana Menteri, bahwa ia akan turun dan kami akan memiliki pemimpin baru pada bulan Oktober. Pemimpin baru Inggrislah yang akan mengambil proses negosiasi dengan UE berdasarkan Article 15 kesepakatan Inggris dengan UE. Proses negosiasi ini membutuhkan waktu dan proses implementasinya pun membutuhkan waktu, jadi tidak ada yang berubah secara dramatis dalam satu malam, semua akan berlanjut. Hubungan kami dengan UE dan mereka yang berada di luar UE akan terus berlangsung. Sebagai negara yang masuk 10 ekonomi besar dunia kami akan tetap bersikap aktif.Apakah Brexit memiliki dampak bagi WNI yang sedang berada di Inggris, sekolah atau tinggal di Inggris?Penting bagi kita untuk tetap tenang dan berpikir rasional serta mengedapankan pemikiran kita ketimbang emosi. Tidak ada dampak bagi WNI yang belajar, tinggal atau melakukan bisnis dengan warga negara Inggris. Inggris mempunyai tawaran pendidikan. Kami memiliki universitas terbaik di dunia, kami punya pelajar yang tengah belajar di UK dari berbagai negara. Tidak ada alasan untuk memanggil pulang mereka. Mereka pergi ke Inggris karena kami memiliki kualitas pendidikan yang baik. Kami menawarkan pengalaman pendidikan dan saya berharap, para pelajar asal Indonesia akan terus belajar dan berkembang. Kita akan melihat perkembangan hubungan antara Inggris dan indonesia.Bagaimana dengan sektor bisnis, akankah Brexit berpengaruh di sektor ini, terutama bagi pebisnis Indonesia?Saya tadi sudah menjelaskan dari segi bisnis dan tidak ada alasan untuk membatalkan kesepakatan bisnis dengan Inggris. Tidak ada yang memberitahu saya dalam 24 jam terakhir atau memberikan sinyal jika mereka menarik diri. Tidak ada seorang pun dari komunitas bisnis indonesia yang memberitahu saya atau memberikan sinyal menarik diri dari kesepakatan bisnis